Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Datang ke Indonesia Raja Salman Pecahkan Tiga Rekor MURI
Lampungpro.co, 03-Mar-2017

1417

Share

JAKARTA (Lampungpro.com),-Museum Rekor Indonesia (MURI) berhasil mencatat tiga rekor yang berhasil dipecahkan dalam kunjungan rombongan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz al Saud ke IndonesiaBelum pernah ada yang seperti ini.  Beliau (Raja Salman, red) layak diberikan penghargaan, kata Ketua Umum MURI Jaya Suprana, Kamis (2/3) lalu.
 
Rekor pertama yang terpecahkan adalah jumlah rombongan Raja Salman yang fenomenal, yaitu sekitar 1.500 orang. Rombongan Raja Salman merupakan kunjungan kenegaraan yang terbesar. Negara lain belum pernah ada yang seperti ini, ujar Jaya.
 
Selain itu, Raja Salman tercatat sebagai kepala negara tertua yang datang berkunjung ke tanah air dengan usia 81 tahun. Terakhir, jumlah investasi Arab Saudi yang dibawa Raja Salman menjadi yang terbesar dalam sejarah ekonomi Indonesia karena mencapai angka Rp 333 triliun. The biggest. Jadi ada tiga rekor, katanya. 
 
Dirinya kagum dengan kunjungan Taja Salman, apalagi, sang raja juga ikut membawa initial public offering (IPO) penjualan saham perdana terbesar. Lantas kapan penghargaan itu akan diberikan.
 
Yang jelas bukan saat Raja Salman berkunjung ke DPR. Jadwal beliau sudah sangat padat. Mungkin nanti lewat duta besar Arab Saudi di Indonesia dan duta besar Indonesia yang ada di Arab Saudi, katanya.
 
Rencana pemberian penghargaan itu langsung direspon Menpar Arief Yahya. Dirinya menyebut rekor itu kurang, masih ada rekor Kepala Negara dan Raja Terlama Berlibur ke Bali. Serta ada 24 pangeran dan 10 menteri, yang ikut bersama rombongan Raja Salman ke Jakarta dan Bali.
 
"Dan ini sangat baik, karena menyambung hubungan baik, setelah 47 tahun kedua pemimpin negara tidak lagi bertemu, sejak Raja berkunjung ke Jakarta tahun 1970," katanya.

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

16708


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved