BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pasca diinformasikan ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK RI, kondisi rumah pribadi dan aspirasi anggota DPR RI Aziz Syamsudin di Jalan Sumpah Pemuda, Way Halim, Bandar Lampung terlihat sepi pada Kamis (23/9/2021) sore. Dari pantauan, hanya ada satu mobil dan satu penjaga rumah.
Sementara dari keterangan warga sekitar, disebutkan bahwa rumah tersebut sudah lama kosong dan tidak ditempati oleh Aziz Syamsudin. Rumah tersebut hanya ada satu pegawai yang tiap harinya membersihkan rumah dan menghidupkan lampu saat malam hari.
BACA JUGA : Azis Syamsudin Tersangka, KPK Usut Kasus Dugaan Korupsi di Lampung Tengah
Sebelumnya KPK RI dijadwalkan akan memanggil Azis Syamsuddin pada Jumat (24/9/2021), dan berharap Azis Syamsuddin tidak mangkir. Nama Azis Syamsuddin muncul dalam surat dakwaan mantan penyidik KPK AKP Stepanus Robin Pattuju.
Azis Syamsuddin meminta tolong kepada Robin untuk mengurus kasus yang melibatkannya dan Aliza Gunado terkait penyelidikan KPK di Lampung Tengah. Jaksa KPK dalam surat dakwaan itu menyebutkan Azis Syamsuddin dan Aliza Gunado memberikan Rp3.099.887.000 dan USD 36.000 ke AKP Robin dan seorang rekannya sebagai pengacara atas nama Maskur Husain. Maskur juga sedang diadili dalam perkara tersebut.
Terkait penyidikan ini, KPK juga tengah mengusut dugaan korupsi pemberian hadiah atau janji di Kabupaten Lampung Tengah. "KPK saat ini sedang melakukan penyidikan perkara dugaan TPK pemberian hadiah atau janji terkait penanganan perkara korupsi yang ditangani oleh KPK di Kabupaten Lampung Tengah," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dikonfirmasi Suara.com (jaringan Lampungpro.co), Kamis (23/9/2021).
Namun Ali belum dapat menyampaikan detail kasus atau pejabat di Lampung Tengah yang akan ditetapkan tersangka. Ali menegaskan, penetapan tersangka dilakukan, sekaligus KPK melakukan penahanan. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23426
Bandar Lampung
5325
183
19-Apr-2025
152
19-Apr-2025
197
19-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia