JAWA BARAT (Lampungpro.com): Guna meningkatkan silahturahmi dan berbagi, Ikatan Keluarga Lampung Bandung (IKLB) Jawa Barat (Jabar) menggelar bakti sosial donor darah. Kegiatan itu bekerjasama dengan PMI Bandung, kata Ketua IKLB Jabar Syafrial, Jumat (11/5/2018).
Syafrial juga menjelaskan kegiatan ini merupakan momentum penting dalam upaya meningkatkan silaturahim, mempererat persaudaraan, meningkatkan ukhuwah islamiyah dan untuk lebih mendekatkan diri antara anggota dan masyarakat Bandung.
Sehingga, tercipta kerukunan hidup bermasyarakat yang bermoral, bermartabat, beretika serta menjujung tinggi nilai-nilai kebersamaan antarwarga masyarakat Lampung di Bandung. Selain donor darah juga digelar pengobatan gratis.
Untuk pengobatan gratis, kata dia, bekerjasama dengan Badan Penghubung Provinsi Lampung yang diwakili Ibu Iryanti SH, serta yayasan Peduli Generasi Lampung oleh Pak Firmansyah S.Pd. Syafrial, didampingi Alfian sebagai wakil dan Aldi (sekjen) juga menjelaskan kegiatan ini juga guna menjalankan visi dan misi IKLB.
Tujuannya, agar visi misi ini tertanam di seluruh pengurus dan anggota IKLB, sehingga dapat bersama sama mewujudkan tujuan IKLB. Tujuan IKLB ada tiga, yakni pemberdayaan ekonomi kreatif yang berorientasi pada ide, kreativitas, dan inovasi penggerak pertumbuhan ekonomi anggota IKLB,
Tujuan lain, menjaga dan melestarikan adat budaya Lampung dimanapun berada. Mengingat, adat dan budaya itulah sebagai identitas masyarakat Lampung serta keberagaman adat istiadat di bumi Nusantara merupakan kekayaan nasional yang harus dilestarikan.
Yang ketiga, pemerintah, baik Provinsi Lampung maupun kabupaten dan kota untuk menyamakan visi dan misi bagaimana membuat suatu cara yang efektif dengan cara memanfaatkan masyarakat rantau. Agar ikut membangun Lampung secara bersama-sama dan dapat memberikan kontribusi positif bagi pembangunan Provinsi Lampung ke depan, kata Syafrial.
Sedangkan Firmansyah S.Pd dari Yayasan Peduli Generasi Lampung mejelaskan bakti sosial IKLB Jabar ini sangat baik dan melibatkan seluruh stakeholder. Harapannya, menjadi solusi terbaik dalam memberdayakan sosialisasi kesehatan masyarakat rantau Lampung, kata dia.
Firmansyah juga berharap baksos ini bisa diselenggarakan oleh IKLB setiap tahun sebagai program kepedulian untuk masyarakat Lampung rantau. Serta, Pemerintah Provinsi Lampung dapat mensupport program program IKLB Jabar, baik pada bidang ekonomi kretaif dan bidang kemanusian lainnya. (**/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23480
Bandar Lampung
5388
194
19-Apr-2025
246
19-Apr-2025
211
19-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia