Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Ini Loh Enam Cara Halal Atasi Hidung Kering dan Bersisik
Lampungpro.co, 09-Apr-2018

Lukman Hakim 1266

Share

#beritapolitiklampung #webberitadaerah #webberitanasional #portalberitalampung #portalberitawisatanasional #portalberitaasiangames #portalberitapendidikan #beritaolahragalampung #beritaolahraganasional #lampungproberitalampung #lampungprodotcom #webberitalampung #portalberitanasional #beritalampungterkini #beritakulinerlampung #beritawisatalampung #portalberitawisata Lampung, Indonesia,

JAKARTA (Lampungpro.com): Hidung kering atau bersisik biasanya sering muncul akibat kulit kering. Namun, biasanya masalah ini ditengarai beragam faktor lainnya. Misalnya, salah memilih sabun muka, perubahan iklim, obat-obatan tertentu, riasan atau kosmetik, dan yang lainnya.

Cara mengatasi hidung kering atau bersisik bisa dilakukan secara alami dan halal. Dilansir dari�boldsky, ada beberapa langkah yang bisa dicoba, seperti dilansir Halallife (Grup Lampungpro.com). Yaitu:

Petroleum Jelly

Ini adalah cara termudah untuk menyingkirkan hidung yang terkelupas dan kering. Gunakan saja petroleum jelly dan pijat dengan lembut lalu diamkan. Gunakan sebelum tidur setiap malam dan di pagi hari.

Minyak Almond

Minyak almond memiliki beberapa manfaat kecantikan baik untuk kulit atau rambut. Cukup oleskan minyak almond ke hidung yang terkelupas dan pijat dengan lembut. Anda juga dapat menggunakannya dengan lidah buaya untuk hasil yang lebih baik dan lebih cepat. Campurkan 1 sendok teh lidah buaya dan 1 sendok teh minyak almond dan oleskan ke hidung.

Es batu

Es batu yang dilapisi handuk lalu menggosoknya secara perlahan bisa membuat hidup kering kembali lembab. Bahkan, cara ini juga berfungsi untuk anti peradangan di sekitar hidung yang bisa menyebabkan merah dan gatal. Lakukan ini setidaknya dua kali setiap hari. Jangan aplikasikan es langsung pada kulit, karena dapat menyebabkan lebih banyak kerusakan pada kulit.

Minyak Kelapa

Minyak kelapa kaya akan asam lemak, sehingga mampu menjadi pelembab yang efektif dan cepat diserap. Ini membantu untuk meratakan warna kulit dan meredakan peradangan pada hidung. Ini juga membantu dalam membuat kulit lembut dan berseri. Oleskan sedikit minyak kelapa, sebagai pengganti pelembab yang sudah jadi dan Anda bisa melihat perbedaan besar.

Minum Air

Menjaga kulit hidung agar tetap lembab tidak cukup mengatasinya dari luar. Anda juga harus mencegah kulit kering dengan menjaga tubuh tetap terhidrasi. Minum air secukupnya untuk menjaga tubuh terhidrasi dan mencegah hidung kering.

Tabir Surya

Menggunakan tabir surya juga bisa menjadi alternatif mengatasi masalah hidung kering dan bersisik. Pilih produk tabir surya untuk kulit kering tanpa kandungan alkohol. (**/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3879


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved