Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Investor Besar Asal China Komitmen Gelontori Rp 13 Triliun Bangun Morotai
Lampungpro.co, 23-Apr-2017

1056

Share

JAKARTA (Lampungpro.com)-Pesona Morotai mulai dilirik oleh para investor untuk menanamkan modalnya guna membangun destinsai wisata disana. Salah satunya investor dari Cina yang bakal berinvestasi mencapai Rp 13 triliun. �

Chairman PT Jababeka, Darmono mengungkapkan, dua minggu lalu telah ditandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan salah satu pemain terbesar dari China dalam bidang travel and tourism yang punya 60 hotel bintang di China.

"Mereka berkomitmen akan membangun 300 kamar hotel dalam tempo 1 tahun dan 100 villa di atas tanah seluas 100 hektare untuk pemulaan. Mereka ini terkenal mendatangkan banyak turis asal China ke seluruh dunia," ujar Darmono dalam Calender of Event Wonderful Morotai Island Festival (CoE WMIF) 2017 di Balairung Gedung Sapta Pesona, Kantor Kemenpar, Jumat (21/4) lalu.

Darmono menambahkan, investasi yang diadakan pada tahap pertama kurang lebih USD 100 juta atau setara Rp 1,3 triliun. Mereka berjanji akan bertahap menaikkan hingga menjadi USD 1 miliar atau setara Rp 13 triliun. "Tentu, semua akan berjalan lancar kalau proyek pertama ini mereka merasa disambut dengan baik, didukung sepenuhnya dan sukses mendatangkan wisman ke Morotai," kata Darmono.

Sementara, Kemenpar dan Lemenhub telah memberikan komitmen bahwa bandara akan djperbaiki. Runway atau landas pacu akan diperpanjang dan dilebarkan untuk memenuhi standar pesawat 730 yang bisa membawa 130 penumpang. "Maka juga diperlukan bandara ini menjadi bandara internasional sehingg turis gak perlu mampir dulu ke Manado karena akan menghambat jumlah pengunjung yang lebih banyak," ujar Darmono.

Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya mengaku gembira mendapat kabar ini. Dirinya mengatakan, kabar MoU ini jauh lebih penting daripada pidatonya saat itu. "Kalau tahu begini saya tidak perlu pidato lagi. Karena kabar MoU itu lebih menggembirakan. Dengan begini Morotai akan segera benar-benar menjadi destinasi kelas dunia," kata Menpar Arief Yahya.

Menpar Arief mengungkapkan, saat ini destinasi Morotai memang masih lemah dalam banyak hal. Menurutnya, Morotai tidak bisa hanya mengandalkan kekuatan keindahan alam atau wisata baharinya saja.

"Kalau hanya mengandalakan wisata alam atau baharinya itu kurang. Harus diperkuat 3A-nya. Morotai mulai membenahi aksesbilitasnya dengan mengupayakan bandaranya menjadi bandara internasional, pembangunan homestay-nya juga sudah berjalan. Dan terakhir Atraksinya harus diperbanyak yang kelas dunianya," kata Menpar Arief Yahya.

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3761


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved