JAKARTA (Lampungpro.com)-Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) terus berupaya untuk menggenjot dan menggali potensi pariwisata di wilayahnya. Pasalnya, provinsi yang beribu kota di Kupang itu memang kaya akan potensi wisata yang bisa menjadi destinasi kelas dunia.
Berbicara pada peluncuran Events Pariwisata Provinsi NTT Tahun 2017 di Gedung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Jumat (12/5), Arief mengatakan bahwa pemerintah pusat memberi perhatian serius pada sektor turisme di provinsi penghasil cendana itu.
Setidaknya ada dua destinasi di NTT yang sudah kondang, yakni Ende yang pernah menjadi tempat pengasingan Bung Karno dan Labuan Bajo di Kabupaten Manggarai Barat.
Untuk pariwisata Ende, Kemenpar telah mengembangkan atraksinya dengan Gunung Meja. Dibantu oleh arsitek dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Budi Faisal, ujar Arief.
Upaya memoles Ende juga tidak terhenti pada atraksi. Sebab pemerintah juga memperbaiki aksesibilitas.
Saat ini, pemerintah akan meningkatkan status dan kapasitas Bandara Hasan Aroeboesman di Ende yakni dengan memperpanjang landas pacu atau runway Bandara Aroeboesman yang saat ini masih sepanjang 1.658 meter. Rencananya akan ada perpanjangan runway sepanjang 400 meter. Sehingga bisa didarati Boeing 737, ujar Arief.
Selain itu, upaya meningkatkan pariwisata Ende juga dengan membenahi amenitasnya. Kemenpar pun mendorong pembuatan homestay. Untuk amenitas, dibangun homestay di sepuluh desa wisata di Ende, ujarnya.
Sedangkan untuk Labuan Bajo, kata Arief, progresnya memang lebih terlihat. Pada Juni 2017 nanti akan ada Badan Otorita Pariwisata (BOP) Labuan Bajo.
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
22055
Bandar Lampung
4219
Lampung Barat
3771
125
16-Apr-2025
127
16-Apr-2025
127
16-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia