Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Lampung Diprediksi Hujan Deras Hari ini, Waspadai Kilat dan Angin Kencang
Lampungpro.co, 10-Dec-2019

Heflan Rekanza 787

Share

JAKARTA (Lampungpro.co): Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Lampung, Selasa (10/12/2019). Ia mengimbau kepada masyarakat untuk waspada potensi hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang di Pesisir Barat, Lampung Barat, dan Tanggamus pada siang dan sore hari.

Pagi hari diprakirakan berawan, berpotensi hujan di Tanggamus dan Pesisir Barat. Siang dan sore hari diprakirakan hujan di Pesisisir Barat, Lambar, Tanggamus, Pesawaran, Pringsewu, Bandar Lampung, Lamsel, Lamtim,  Lamteng, Tuba, dan Mesuji. 

Malam hari diprakirakan hujan di Lambar, Pesisir Barat, Lampura, dan Way Kanan. Dini hari diprakirakan hujan di Lambar, Pesisir Barat, dan Way Kanan. Angin secara umum bertiup dari arah Barat Laut Timur  dengan kecepatan antara 03 - 15  knots (5 - 28 Km/Jam). 

Jarak Pandang berkisar antara 3 - 10 km.  Suhu Udara secara umum berkisar antara 24,0 °C - 33,0 °C, kecuali Lampung bagian Barat (Lampung Barat, Tanggamus, dan Pesisir barat) berkisar antara 18,0 °C - 30,0 °C. Kelembaban Udara secara umum berkisar antara 55%  -  95%, kecuali Lampung bagian Barat (Lampung Barat, Tanggamus, dan Pesisir barat) berkisar antara 60% - 98%.(**/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Geger Ijazah Palsu, Rismon Hasiholan Sianipar, dan...

Andai ada 10 saja media dan jurnalis yang menjadi...

2616


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved