JAKARTA (Lampungpro.co): Bank Lampung bersama dengan 13 Bank Pembangunan Daerah (BPD), melakukan 0enandatanganan Fasilitas Kredit Sindikasi Proyek Jalan Tol Cimanggis Cibitung, di Graha BNI 46 Sudirman, Jakarta, Kamis (07/011). Hadir dalam acara ini Direktur Utama PT. Bank Lampung Eria Desomsini, Direktur Utama PT. Cimanggis Cibitung Tollways Thory Hendrarto, Unit Bisnis Sindikasi Bank Negara Indonesia Rommel TP Sitompul
Nilai proyek mencapai 9,1 Triliun dimana Pinjaman tersebut diberikan oleh sejumlah bank melalui fasilitas kredit investasi. Ada 13 Bank yang menjadi anggota di dalam sindikasi, yang didominasi oleh Bank Pembangunan Daerah (BPD), salah satu nya adalah PT. Bank Lampung. Proyek sepanjang 26,33 kilometer ini merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN).
Penyelesaian proyek tol ini diharapkan memberikan kontribusi dengan tersambungnya ruas Cinere -Jagorawi, ruas Jakarta-Bogor-Ciawi, ruas Jakarta-Cikampek, dan ruas Cibitung- Cilincing. Menurut Dirut Bank Lampung Eria Desomsoni, semoga pemberian kredit ini menjadi awal baik bagi Bank Lampung dalam pergaulan kredit secara Nasional.
"Kerjasama Insya Allah akan dilanjutkan dengan proyek Cimanggis-Tanjung Priok. Bank Lampung akan memenuhi kekurangan sampai dengan Rp50 miliyar. Insya allah akan kita coba kejar sampai Desember tahun ini," ujar Eria yang didampingi Kepala Divisi Kredit Irfan Gani dan Yuni Siswanti Kepala Divisi Pusat Oprasi.(**/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4059
Bandar Lampung
2115
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia