Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pasien Positif Terbaru Hasil Tracing Pasien Nomor 66, Satu PDP Meninggal Dunia Asal Bandar Lampung
Lampungpro.co, 18-May-2020

Heflan Rekanza 738

Share

Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana Saat Menyampaikan Kondisi Terkini Covid-19 Lampung | Humas Dinkes Lampung/Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Penambahan satu orang pasien terbaru pertanggal 17 Mei 2020 ini, yang dinyatakan terkonfirmasi positif Virus Corona (Covid-19) di Provinsi Lampung, merupakan seorang laki-laki dengan usia 60 tahun yang berasal dari Bandar Lampung.

"Pasien terbaru nomor 67 ini, juga memiliki kontak erat dari hasil tracing pasien nomor 66 di Lampung. Seorang laki-laki 60 tahun asal Bandar Lampung. Dia juga merupakan tanpa gejala (OTG). Kondisinya saat ini, dalam keadaan sehat dan sedang menjalani isolasi mandiri di rumah," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Reihana, Minggu (17/5/2020).

Selain penambahan pasien konfirmasi positif Covid-19, dalam data terbaru kali ini terdapat pasien dalam pengawasan (PDP) yang meninggal dunia, yang juga berasal dari Bandar Lampung. Adapun identitasnya merupakan seorang wanita berusia 39 tahun. Pada 24 April 2020 lalu, pasien tersebut melakukan persalinan di rumah sakit swasta yang ada di Bandar Lampung. 

"Dia tidak ada riwayat kontak, dengan pasien konfirmasi positif Covid-19. Namun wanita tersebut merasakan sesak nafas dan perlu tindakan medis lainnya. Kemudian pada 13 Mei 2020 lalu, wanita tersebut datang ke Poli Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) Lampung, untuk dilakukan berobat dan rawat inap," ujar Reihana.

Setelah dilakukan rawat inap di RSUDAM Lampung, pasien dilakukan pemeriksaan rontgen dengan hasil didalam pasien ada pneumonia. Pada 15 Mei 2020 kemarin, sudah dilakukan pengambilan swab terhadap pasien dan swab kedua juga sudah diambil pada 16 Mei 2020 dimana kedua swab tersebut dikirimkan ke Palembang. "Sampai saat ini, hasil swab tersebut belum datang dan pasien tersebut sudah meninggal dunia. Pasien tersebut juga sudah dimakamkan dengan tata cara pemulasaran jenazah Covid-19," jelas Reihana. (FEBRI/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

8702


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved