Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pekan Ketiga Januari 2023, Harga Cabai dan Bawang di Bandar Lampung Mulai Turun
Lampungpro.co, 16-Jan-2023

Febri Arianto 5637

Share

Pedagang Cabai di Pasar Bambu Kuning Bandar Lampung | Lampungpro.co/AJENG

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pasca tahun baru 2023, sejumlah kebutuhan pokok disejumlah pasar di Bandar Lampung mulai mengalami penurunan harga. Komoditas seperti cabai, bawang merah, dan bawang putih juga berangsur turun.

Salah satu pedagang di Pasar Bambu Kuning, Bandar Lampung, bernama Erni mengatakan, harga komoditas seperti cabai kecil awalnya Rp100 ribu per-Kg, kini turun menjadi Rp80 ribu per-Kg. Sementara untuk harga cabai rawit saat ini juga dijual Rp80 ribu per-Kg.

"Jelang tahu baru kemarin, harga cabai rawit mencapai Rp130 ribu per-Kg. Tapi kini sudah ada penurunan hingga Rp50 ribu," kata Erni saat ditemui Lampungpro.co, Senin (16/1/2023).

Terpisah, pedagang lainnya di Pasar Koga Bandar Lampung bernama Lasmini menyebutkan, harga bawang juga menunjukkan penurunan. "Untuk bawang merah Rp30 ribu per-Kg, sedangkan bawang putih naik dari Rp24 ribu jadi Rp28 ribu per-Kg," ujar Lasmini. (***)

Editor : Febri Arianto

Reportase : Ajeng

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Geger Ijazah Palsu, Rismon Hasiholan Sianipar, dan...

Andai ada 10 saja media dan jurnalis yang menjadi...

856


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved