BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung melalui Dinas Pekerjaan Umum, mengalokasikan anggaran dana sebesar Rp50 miliar, untuk perbaikan jalan lingkungan di tahun anggaran 2025.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bandar Lampung, Dedi Sutiyoso mengatakan, anggaran tersebut, nantinya akan difokuskan untuk memperbaiki sejumlah ruas jalan lingkungan diberbagai kelurahan dan kecamatan di Bandar Lampung, yang kondisinya saat ini dirasa sangat memprihatinkan.
"Kami sudah menganggarkan Rp50 miliar untuk perbaikan jalan lingkungan yang memang sudah rusak dan membutuhkan perhatian segera, karena kami sudah banyak menerima keluhan dan laporan terkait jalan lingkungan yang rusak ini," kata Dedi Sutiyoso dalam keterangannya, Selasa (15/4/2025).
Menurutnya, perbaikan jalan lingkungan di Bandar Lampung ini nantinya akan dilakukan secara bertahap, menyesuaikan dengan skala prioritas dan kondisi yang ada di lapangan.
"Dalam proses perbaikan nanti, kami memprioritaskan kawasan yang memang padat penduduk dan kondisinya sudah rusak berat. Kami utamakan titik-titik yang selama ini sulit dilalui warga, terutama saat hujan," ujar Dedi Sutiyoso.
Dedi menyebut, nantinya perbaikan jalan tidak hanya berupa pengaspalan, tetapi juga memperhatikan perbaikan drainase di pinggir jalan, agar nantinya jalan tidak mudah rusak kembali.
"Dalam penentuan lokasi perbaikan nanti, kami mengacu pada hasil survei di lapangan dan laporan masyarakat. Kami memang membuka diri terhadap laporan ini melalui lurah dan camat, jadi masyarakat bisa ikut mengawasi dan memberikan masukan," sebut Dedi Sutiyoso.
Dedi berharap, perbaikan jalan lingkungan di Bandar Lampung nantinya bisa berdampak langsung terhadap kenyamanan dan mobilitas masyarakat.
Selain itu, perbaikan jalan lingkungan juga dilakukan sebagai bentuk komitmen Pemkot Bandar Lampung, untuk terus memperbaiki infrastruktur dan kualitas hidup masyarakat. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
21863
Bandar Lampung
4019
Lampung Barat
3574
143
15-Apr-2025
3434
15-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia