BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Politeknik Negeri Lampung (Polinela) menggelar dialog publik bertajuk “Arah Pengembangan Potensi Sumber Daya Alam dan Sumber Daya Manusia Provinsi Lampung” di Golden Tulip Springhill Hotel Lampung, Kamis (5/12/2024).
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari kerja sama Polinela dengan Pemerintah Provinsi Lampung dalam upaya mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya alam (SDA) dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di wilayah tersebut.
Acara ini menghadirkan berbagai praktisi dan pakar di bidangnya untuk membahas langkah strategis dalam memanfaatkan kekayaan alam yang dimiliki Lampung secara berkelanjutan.
Hadir dalam acara tersebut Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Lampung, Elvira Umihanni, S.P., M.T., yang mewakili Penjabat (Pj) Gubernur Lampung.
Dalam sambutannya, Elvira menekankan pentingnya keseimbangan antara potensi SDA dan penguatan SDM dalam menghadapi tantangan menuju Indonesia Emas 2045.
“Kesiapan sumber daya ini dapat dioptimalkan jika didukung oleh SDM yang unggul, kreatif, serta adaptif terhadap perubahan teknologi,” ujar Elvira.
Lebih lanjut, Elvira menjelaskan bahwa Provinsi Lampung memiliki kekayaan SDA yang melimpah, terutama di sektor pertanian, perikanan, perkebunan, serta energi terbarukan.
Oleh karena itu, pemerintah daerah telah menyusun rencana pembangunan jangka panjang dengan visi ‘Lampung Sejahtera, Maju, Merata, dan Berkelanjutan’ atau Lampung SMART.
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
2353
Bandar Lampung
20595
Bandar Lampung
13862
Bank Lampung
7218
Humaniora
6720
Pesisir Barat
5832
769
06-Mar-2025
353
06-Mar-2025
269
06-Mar-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia