Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Tim Satgas Pemkot Bandar Lampung Masifkan Sisir Aliran Sungai, Temukan Puluhan Rumah Berdiri di Saluran Air
Lampungpro.co, 09-Mar-2025

Febri 430

Share

Tim Satgas Penertiban Bangunan Pemkot Bandar Lampung Saat Menyisiri Sungai di Bandar Lampung | Lampungpro.co/Dok Kominfo

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung melalui Tim Satuan Tugas (Satgas) Penertiban Bangunan, menyisiri aliran sungai di Bandar Lampung dan menemukan puluhan rumah yang berdiri di atas saluran air sungai.

Keberadaan bangunan-bangunan di atas saluran air sungai tersebut, diduga menjadi salah satu faktor penyebab banjir saat hujan lebat melanda wilayah Bandar Lampung.

Ketua Tim Satgas Penertiban Bangunan Bandar Lampung, Antoni Irawan mengatakan, pihaknya terus melakukan penyisiran di berbagai titik sejak 3 Maret 2025, dan menemukan banyak rumah serta bangunan lain di atas aliran drainase.

"Brdasarkan perintah Wali Kota Bandar Lampung, kami setiap harinya berkeliling menyusuri sungai. Dari hasil pemantauan, ada puluhan bangunan yang berdiri di badan sungai di delapan kecamatan," kata Antoni Irawan dalam keterangannya, Minggu (9/3/2025).

Menurut Antoni Irawan, salah satu penyebab banjir di Bandar Lampung terjadi karena adanya penyempitan sungai maupun drainase yang disebabkan bangunan ataupun rumah warga.

“Bangunan yang berada di atas drainase ini, tentunya kami akan meminta untuk segera dibongkar. Nanti camat dan lurah setempat harus mengawasi," ujar Antoni Irawan.

Sementara itu, Camat Way Halim, Darwono menjelaskan, dalam penertiban, Tim Satgas terus memberikan himbauan kepada warga yang mendirikan bangunan yang melanggar garis sempadan sungai.

"Saat mengecek di Jalan Panorama 1, ada bangunan yang melanggar. Keesokan harinya bangunan tersebut telah dibongkar oleh pemiliknya," jelas Darwono.

Dalam proses penertiban, Tim Satgas mengedepankan langkah persuasif, dengan melakukan edukasi tentang bahaya membangun di atas sungai dan pendekatan agar masyarakat mau membongkar bangunannya. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

3976


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved