TANJUNG PINANG (Lampungpro.com)-Genderang kapal sudah ditabuh, ini menandakan event Tanjung Pinang Internasional Dragon Boat Race (DBR) dimulai.
Sebanyak 42 tim dari Indonesia dan Malaysia bersaing dalam perlombaan yang dihelat di Sungai Carang, Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri), Sabtu (21/10).
Warga pun atusias menonton perlombaan tersebut. Bahkan beberapa warga rela membawa sampan dan berlabuh di pinggiran sungai untuk menyaksikan para atlit dengan semangat mendayung kapalnya.
Dragon Boat Race yang merupakan rangkaian acara Festival Bahari Kepri ini dibuka dengan tari persembahan Makan Sirih yang dibawakan oleh tujuh penari perempuan yang menggunakan pakaian khas Melayu berwarna merah. Alunan musik bernuansa Melayu mengiringi gerakan gemulai para penari.
Masyarakat yang telah berkumpul di tepi sungai mulai pun bersorak ketika tim-tim mulai mengayuh perahu naga mereka. Suasana menjadi lebih meriah dengan teriakan-teriakan warga ketika selisih jarak empat tim sangat tipis.
Wali Kota Tanjung Pinang, Lis Darmansyah mengatakan, dragon boat race sebenarnya telah digelar sejak 1992 dengan nama Bintang Dragon Boat Race.
Awalnya, perlombaan ini digelar di laut. Namun karena berbagai pertimbangan, acara ini digelar di Sungai Carang sejak 2014.
"Dragon Boat Race lahir dari kegiatan tradisi salah satu etnis di Tanjung Pinang. Acara yang mulanya tradisi kini telah dipoles dan dijadikan agenda tahunan Tanjung Pinang. Sejak 2014 digelar di Sungai Carang dengan standar internasional," ujar Lis Darmansyah di Sungai Carang, Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, Jumat (20/10).
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
6352
Bandar Lampung
11920
Bandar Lampung
11732
Way Kanan
6395
Bandar Lampung
4388
212
14-Mar-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia