Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Agar Perjalanan Mudik Lebaran Aman dan Nyaman, Komponen Mobil ini Wajib Diperhatikan dan Diperiksa
Lampungpro.co, 28-Mar-2023

Amiruddin Sormin 6426

Share

Penggantian oli transmisi pada mobil sebelum mudik Lebaran. LAMPUNGPRO>CO.CO/DOK

Apabila oli transmisi kurang dari yang disarankan, segera ditambah untuk menghindari terjadinya kerusakan pada sistem transmisi. Kenapa? Karena pada mobil matik, sistem transmisi bisa mengalami keausan yang imbasnya akan ada partikel kotoran seperti debu halus, yang nantinya debu ini bisa mengubah kualitas pelumas seperti viskositas maupun warna.�

Apabila warna oli transmisi berubah lebih gelap, ada baiknya lakukan flushing atau pengurasan oli secara total untuk mobil transmisi matik. Komponen lain yang juga harus diperiksa adalah aki mobil dan cek volume air aki jika menggunakan jenis aki basah.�

Cek juga bagian terminal dan kualitas air aki, karena aki yang dalam kondisi baik memiliki angka 12 sampai 13 Volt. JIka dites menggunakan voltmeter saat mesin dalam kondisi mati.�

Pemeriksaan air aki pada mesin mobil. LAMPUNGPRO.CO/DOK

Selain itu, periksa sistem pengereman. Pada sistem pengereman yang harus diperiksa adalah ketebalan kampas rem, minyak rem, dan pastikan tidak ada kebocoran.�Hal yang tidak kalah penting adalah periksa dan segera lakukan penggantian oli mesin.

Tujuannya adalah agar kondisi mesin mobil tetap prima saat melakukan perjalanan jauh. Selama mudik tidak menutup kemungkinan akan melalui berbagai kondisi jalan yang tidak biasa dilewati. Maka dari itu sebaiknya lakukan penggantian oli mesin supaya kondisi mesin tetap terlindungi. Selamat mudik, semoga lancar dan aman selama perjalanan! (***)

Editor: Amiruddin Sormin

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3861


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved