Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Festival Pesona Palu Nomoni Siap Go Internasional
Lampungpro.co, 23-Aug-2017

1187

Share

Palu, GMT, Pesona Palu Nomoni, Menteri Pariwisata Arief Yahya, Walikota Palu Hidayat, Sulawesi Tengah

Atraksi menarik lainnya adalah ditampilkanya sepuluh ritual adat balia, salah satu kekayaan budaya nasional di Tanah Kaili untuk menyambut wisatawan yang hadir dalam festival ini.

Suku Kaili adalah salah satu suku bangsa di Indonesia yang secara turun-temurun tersebar mendiami sebagian besar dari Provinsi Sulawesi Tengah. Konon, nama suku Kaili ini berasal dari nama pohon dan buah Kaili yang umumnya tumbuh di hutan-hutan dikawasan daerah ini, terutama di tepi Sungai Palu dan Teluk Palu.

Sepuluh atraksi ritual adat Balia antara lain adalah menginjak-injak bara api oleh masyarakat Kaili di Lembah Palu adalah Ritual Pompoura (Tala Balaa) dan Ritual Adat Enje Daa yang akan digelar di depan rumah makan Taman Ria, Teluk Palu.

Kemudian Ritual Tampilangi Ulujadi dan Pompoura Vunja, dilakukan di Taman Datokarama. Ritual Manuru Viata dan Ritual Adat Jinja dilaksanakan di ujung Jembatan empat Ponulele. Balia Topoledo dan Vunja Ntana di Tugu Gerhana Matahari Teluk Palu.

Dalam pagelaran Festival ini, juga akan menampilkan Budayawan Nasional Ainun Najib dan juga Musisi Religi Debu. "Dengan atraksi menarik ini, kami targetkan bisa mendatangkan sebanyak 500 ribu wisatawan nusantara (wisnus) dan 25 ribu wisatawan mancanegara (wisman)," katanya.

Menpar Arief Yahya mengatakan pihaknya akan terus mendukung setiap kegiatan sebagai sarana untuk melestarikan dan mengembangkan budaya masyarakat serta meningkatkan kunjungan wisatawan serta menggerakan pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar.

"Even ini sangat mendukung Palu menjadi destinasi wisata berkelas internasional asalkan didukung internasional port baik airport (lapangan udara, red) dan seaport (pelabuhan laut, red)," kata Menpar Arief Yahya.

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

23220


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved