BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Melihat situasi perkembangan di Gaza Palestina yang semakin mengkhawatirkan, membuat dunia mulai bersuara dan tidak mau tertinggal.
Hal ini termasuk ribuan masyarakat Lampung yang tergabung dalam Aliansi Lampung Bersama Palestina yang terdiri dari lintas tokoh, Ormas, agama, suku, profesi, mahasiswa, pelajar, yang siap untuk kembali melakukan aksi gerakan nyata dalam waktu dekat ini.
Koordinator Aliansi Lampung Bersama Palestina, Yasir mengatakan, aksi kali ini dipastikan akan lebih besar dari aksi-aksi sebelumnya, karena semua sudah gerah melihat kebiadaban Zionis Israel dan juga Pemerintah Amerika dengan Presiden Donald Trump.
"Kami akan menggerakkan massa lebih besar dari pada aksi-aksi yang sebelumnya. Kami akan berupaya menarik sebanyak-banyaknya massa dari Lampung bahkan luar Lampung," kata Yasir dalam keterangannya, Senin (7/4/2025).
Selain itu, aksi kali ini menurut Yasir juga harus memberikan efek nyata dan langsung terhadap para perusahaan yang mendukung kejahatan genosida di Gaza Palestina.
"Aksi kali ini kami pastikan tidak hanya sekedar seremonial, dan rute aksi direncanakan dari King Burger Pagar Alam sampai Tugu Adipura. Aksi kali ini akan panjang, kami akan melakukan treatrikal di depan outlet atau gerai yang berafiliasi pada zionis, namun tentunya dengan damai bukan dengan anarkisme," ujar Yasir.
Kemudian saat di titik pusat aksi yakni di Tugu Adipura, Bandar Lampung, massa aksi mengharapkan Gubernur Lampung hingga Wali Kota dan Bupati di Lampung agar dapat hadir.
Aliansi mendesak pemerintah membuat memorandum of understanding (MoU) untuk membuat peraturan daerah (Perda) mendukung boicot perusahaan yang berafiliasi dengan zionis Israel, sehingga ekonomi Amerika berdampak penurunan yang signifikan dari gerakan tersebut. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
17871
Lampung Selatan
6475
Lampung Tengah
3770
Kominfo Lampung
3702
Lampung Selatan
3589
Lampung Utara
3280
144
07-Apr-2025
204
07-Apr-2025
289
07-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia