Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Hotel Full Saat Color KasmaRun 2017 di Bintan
Lampungpro.co, 21-Apr-2017

980

Share

Berdasarkan data Dinas Pendapatan Bintan, sektor pariwisata Bintan menyumbang lebih 50 persen Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sehingga sangat wajar, wisatawan menjadi sektor andalan Bintan saat ini.

"Kawasan pariwisata Lagoi sudah ditetapkan sebagai kawasan high end. Tercatat 305 ribu wisman masuk ke Bintan pada tahun 2016, wisman terbesar berasal dari Singapura, yakni 23 persen dari total kunjungan. Sementara wisman asal China sebesar 12 persen. Dengan banyaknya variasi event di Bintan diharapkan wisman dapat memilih event yang sesuai dengan keinginannya, ujar Luki.

Kementerian Pariwisata yang ikut mendukung event unik ini pun ikutan happy. Selain fun dan menyehatkan, agenda ini ternyata memberi dampak ekonomi yang luar biasa bagi wilayah perbatasan.

Kegiatan seperti ini tidak hanya mengajak orang untuk hidup sehat, tetapi juga membuat mereka bahagia. Ekspektasi kami adalah bisa menciptakan senyum di wajah para peserta, karena keindahan Bintan dan uniknya acara, ujar Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenpar Esthy Reko Astuti yang juga didampingi Kepala Bidang Promosi Wisata Alam Asdep Segmen Pasar Personal Kemenpar Hendry Noviardi.

Hendry memaparkan, event yang diselengarakan di Bintan, selalu mendapatkan animo masyarakat tinggi. Tiket yang dijual selalu ludes di tiap penyelenggaraan. Dan hal itu terbukti dengan antusiame peserta yang mendaftar.

Sejauh ini sudah hampir mencapai 1000 orang yang mendaftar dan masih berjalan pendaftarannya. Kami optimistis bisa datangkan 1500 orang untuk even KasmaRun 2017, ujar ketua penyelenggara Color KasmaRun Helsa Caesaria dengan semangat.

Business Development Manager Bintan Resort Cakrawala (BRC) Lidia Sukmartini selaku pengelola Plaza Lagoi juga sangat optimis, jika keunikan KasmaRun akan mendatangkan banyak wisatawan, terutama wisman asal Singapura.

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

23420


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved