Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Indahnya 'Turtle Beach' di Pantai Ujung Genteng Sukabumi
Lampungpro.co, 04-Jul-2019

Erzal Syahreza 1618

Share

Pantai Ujung Genteng, Turtle Beach, Wisata, Destinasi Wisata, Lampung, Bandar Lampung, Lampungpro.com, Info Lampung

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Tak hanya punya pantai pasir putih, Pantai Ujunggenteng punya kawasan 'Turtle Beach'. Pantai Ujunggenteng, Sukabumi terkenal dengan pasir putih, pantai yang landai dan karang-karang yang eksotis. Salah satu spot pemandangan yang keren berada di area Turtle Beach, kawasan semi private ini berada di area salah satu hotel bintang tiga di tempat ini.

Berada di ujung selatan Sukabumi, traveler harus menempuh perjalanan seharian penuh dengan jarak tempuh sejauh 188 kilometer. Rasa lelah di perjalanan terobati begitu melihat bersihnya kawasan pantai ini. Pemandangan lepas langsung ke pantai membius siapa saja. Jangan lupa menyalakan kamera untuk berburu matahari yang beranjak tenggelam.

Karang di lokasi ini menghampar puluhan meter menjorok ke laut, karena terhalang karang, ombak tidak sampai ke tepian. Sehingga cukup aman ketika traveler berjalan menikmati jernihnya air laut dan biota laut kecil di lokasi ini.

"Udara dari laut ke darat musim-musim sekarang cukup sejuk, itu sore ya. Kalau siang, harus siapkan sunblock karena matahari cukup menyengat," kata Annisa Aulia, pengunjung asal Bogor yang datang bersama keluarganya, beberapa waktu lalu.

Kembali ke spot foto, di kawasan hotel Turtle Beach tersedia berbagai bangunan khas pantai lengkap dengan tempat istirahat untuk sekedar duduk-duduk di kursi dan meja kayu dengan atap daun kelapa.

Matahari mulai redup ketika senja menjelang antara pukul 16.30 WIB - 17.00 WIB. Jangan lupa atur kamera dan bidik dari titik terbaik. Hamparan laut beradu dengan karang dan pantulan matahari membuat siapapun semangat mengabadikan melalui kamera ponsel.

"Di sini mau ambil gambar siluet cocok, karena matahari langsung memantul ke laut. Lokasi ini cocok jadi pilihan berlibur keluarga atau liburan romantis, ada area kolam renang, restoran yang terjangkau dan tentunya pemandangan laut yang keren," lanjut Annisa. (***/PRO3)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

26295


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved