BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Alfamart Sahabat Posyandu bersama Sweety, hadir kembali menjangkau lebih dari 10.000 ibu untuk mendukung tumbuh kembang Balita di Indonesia, dengan menjangkau para ibu dan Balita di total 34 kota/kabupaten di Indonesia.
Spesialnya di tahun 2025 ini, lebih dari 10.000 ibu dan Balita tidak hanya mendapatkan layanan kesehatan, namun juga edukasi mengenai pentingnya memilih popok untuk mengoptimalkan tumbuh kembang balita melalui serangkaian demo produk.
Program ini berlangsung di lebih dari 100 titik lokasi selama periode Februari, April, dan Mei 2025. Sama dengan pelaksanaan tahun sebelumnya yang rutin digelar, keseluruhan rangkaian program Alfamart Sahabat Posyandu bersama Sweety dilaksanakan di halaman gerai Alfamart dengan akses yang mudah dijangkau oleh masyarakat sekitar.
Dilengkapi pelayanan kesehatan seperti cek tumbuh kembang anak, pemberian vitamin dan imunisasi, pemberian makanan tambahan (PMT), serta edukasi tentang kulit sensitif pada balita dan cara cermat pemilihan popok untuk melindungi balita dari ruam.
Para ibu bersama balitanya menerima pelayanan kesehatan langsung serta beragam aktivitas menarik, seperti mengikuti rangkaian demo produk dari Sweety, dan mendapat voucher potongan harga spesial produk Sweety di gerai Alfamart.
Corporate Communications General Manager Alfamart, Rani Wijaya mengatakan, program ini merupakan langkah berkelanjutan dari Alfamart yang terus berkomitmen menjalankan program yang menyasar langsung masyarakat sekitar gerai Alfamart.
"Alfamart Sahabat Posyandu merupakan salah satu program corporate social responsibility (CSR) Alfamart, yang memiliki misi untuk membantu upaya pemerintah dalam pencegahan stunting pada anak Indonesia," kata Rani Wijaya, Jumat (25/4/2025).
Rani menambahkan, melalui program inisiatif keberlanjutan ini diharapkan akan memberikan manfaat dan pengetahuan tambahan bagi para ibu untuk balitanya.
"Kolaborasi ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran pentingnya memonitor pertumbuhan bayi, dan pentingnya menjaga kesehatan kulit sensitif pada bayi, sehingga pertumbuhannya semakin optimal," tambah Rani.
Sementara itu, Associate Marketing Director Baby Care Category, PT Softex Indonesia, Maggie Effendy menyebutkan, pihaknya menyambut baik kerja sama yang kembali terjalin dengan Alfamart dalam program ini.
"Sebagai brand yang sudah menemani Ibu Indonesia selama lebih dari 20 tahun, Sweety bangga kembali menjadi sponsor utama dari Alfamart Sahabat Posyandu, yang memberikan dampak positif bagi masyarakat," sebut Maggie Effendy.
Selain menyediakan ribuan voucher Sweety bernilai setara 400.000 popok, Sweety juga terus berupaya memberikan edukasi cara cermat memilih popok dalam menjaga kesehatan dan kelembutan kulit bayi.
Untuk diketahui, Alfamart dan Sweety rutin berkolaborasi dalam program tersebut, dimana tahun 2024 terlaksana di 32 kota/kabupaten di 100 titik lokasi dengan menjangkau 10.000 penerima manfaat. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
26345
Pesisir Barat
5053
Pesisir Barat
4240
129
25-Apr-2025
154
25-Apr-2025
161
25-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia