Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Lampung Peringkat 1 se Sumatera Indek Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik Penilaian MENPAN RB
Lampungpro.co, 04-Feb-2023

Sandy 5967

Share

Dokumentasi Diskominfotik Provinsi Lampung | Lampungpro.co/Ist

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung di bawah kepemimpinan Gubernur Arinal Djunaidi, kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional. Kali ini dalam bidang layanan berbasis elektronik, Provinsi Lampung mendapat peringkat 1 di Sumatera dan peringkat 4 di Indonesia.

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, melalui Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Lampung, Mulyadi Irsan, menjelaskan sesuai dengan SK MENPAN RB RI No 108 tahun 2023, yang ditandatangani Menpan RB Abdullah Azwar Anas, tanggal 3 Januari 2023, sebagai bentuk Peningkatan Pelayanan Publik. Lampung berada peringkat 1 di Sumatera dan ke 4 di Indonesia, nilainya sama dengan Provinsi Jawa Barat.

"Hasil penilaian dari Menpan RB tentang hasil Capaian Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE) Provinsi Lampung 2022, telah kami laporkan kepada pak Gubernur Arinal Djunaidi," ujar Mulyadi, Sabtu (4/2/2023).

Berdasarkan penilaian dari Kementerian PAN RB RI, Indek SPBE Provinsi se-Sumatera 2022 peringkat 1 Provinsi Lampung, peringkat 2 Sumatera Barat, peringkat 3 Bengkulu. Sedangkan, Indek SPBE Provinsi di Indonesia, peringkat 1 Jakarta, peringkat 2 Kalimantan Barat, peringkat 3 Jawa Barat dan peringkat 4 Lampung. 

Indek SPBE Lampung dan Jabar nilainya sama. Penilaian Indek SPBE juga dilakukan pada kementerian, lembaga non kementerian serta pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota. 

Penilaian indeks SPBE Provinsi Lampung (3,37) predikat BAIK. Kabupaten Lampung Tengah, Lampung Utara, Lampung Barat, Way Kanan, Tulangbawang Barat, Mesuji, Pringsewu dan Metro, predikat CUKUP. Sedangkan dua daerah, Kota Bandar Lampung Indek (1,50) dan Kabupaten Tanggamus Indek (1,60) predikat KURANG.

Ada beberapa daerah di Lampung belum menerapkan sistem pelayanan publik berbasis elektronik yaitu, Kabupaten Lampung Selatan, Pesawaran, Lampung Timur, Tulang Bawang, dan Pesisir Barat, sehingga belum ada penilaian dari Menpan RB. Salah satu akademisi Koderu, di Bandar Lampung, mengapresiasi berbagai terobosan yang dilakukan Gubernur Lampung dalam memimpin Provinsi Lampung. Selain banyak penghargaan yang diraih dari pemerintah pusat, IPM Lampung di masa kepemimpinan Arinal Djunaidi- Chusnunia meningkat kategori tinggi. Juga ekonomi Lampung tumbuh membaik disaat dunia dan Indonesia dilanda wabah Covid-19. (***) 











10. Jambi (2,19)















14. Riau (3,00). (Sumber Kemenpan-RB)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

7405


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved