Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Sebabkan Banjir di Telukbetung, Wali Kota Bandar Lampung Janji Segera Perbaiki Tanggul Jebol di Citra Garden
Lampungpro.co, 12-Apr-2024

Febri 163

Share

Wali Kota Bandar Lampung Saat Meninjau Banjir di Wilayah Perumahan Citra Garden | Ist/Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, meninjau banjir yang terjadi di Perumahan Citra Garden Bandar Lampung pada Jumat (12/4/2024).

Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwina mengatakan, banjir di Citra Garden baru pertama kali terjadi, karena jebolnya tanggul selebar 20 meter di wilayah tersebut.

"Kami malah khawatir banjir yang di Nunyai sana, untuk di Citra Garden baru kali pertama, karena penyebabnya tanggul 20 meter jebol," kata Eva Dwiana dalam keterangannya.

Menurut Eva Dwiana, daerah tersebut dahulu pernah ada sungai kecil, namun ditutup karena dijadikan gorong-gorong.

Atas hal itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung, akan menindaklanjutinya dengan berkoordinasi bersama pihak perumahan, untuk mengembalikan sungai dengan semestinya.

"Tanggul ini juga sudah saya perintahkan ke Pekerjaan Umum (PU) untuk dikerjakan dan diperbaiki semuanya, nanti kami pikirkan lagi agar sungainya bisa dikembalikan seperti semula," ujar Eva Dwiana.

Sebelumnya, ratusan rumah yang ada di beberapa kecamatan di daerah Telukbetung, Bandar Lampung terendam banjir pada Jumat (12/4/2024).

Banjir terjadi setelah hujan deras mengguyur sejumlah wilayah di Telukbetung selama tiga jam pada Jumat dinihari.

Salah satu daerah yang terendam banjir adalah Kelurahan Kuripan, Telukbetung Barat, dengan kedalaman air mencapai satu meter atau setinggi pinggang orang dewasa.

Banjir juga meluas hingga perbatasan Kelurahan Negeri Olok Gading, tepatnya disekitaran Perumahan Citra Garden.

Banjir juga terjadi di Kelurahan Keteguhan, Telukbetung Timur, terjadi akibat luapan sungai yang masih satu aliran dengan sungai yang berada di Kelurahan Kuripan.

Selain banjir, juga terjadi tanah longsor di Jalan Umbul Kunci serta Perumahan Keteguhan Tahap II. Akibat banjir dan longsor tersebut, Jalan Umbul Kunci sempat tidak bisa dilintasi masyarakat akibat tertutup tanah. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Sepak Bola, Cara Hebat Pemimpin Menghibur Rakyat

Boleh saja menghujat kita dijajah Belanda selama 350 tahun....

320


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved