Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

USBN Banyak Kelemahan, ini Kata Mendibud
Lampungpro.co, 24-Mar-2017

Lukman Hakim 995

Share

JAKARTA (Lampungpro.com): Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) masih banyak kelemahan karena baru pertama kali dilaksanakan. "Semua permasalahan akan diinventarisir untuk bahan penyempurnaan USBN di masa-masa yang akan datang. Apalagi tahun ini penyelenggara harus membagi fokus, yaitu USBN dan UN," kata Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy, Kamis (23/3/2017), dilansir Antara.

Dia mengatakan jika tahun sebelumnya tidak ada isu kecurangan, kebocoran soal, pelanggaran prosedur dan sebagainya, pada saat ujian sekolah bukan berarti hal semacam itu tidak terjadi. Melainkan hal semacam itu dulu dianggap biasa.�"Standar-standar nasional pendidikan yang telah ditetapkan tidak dijalankan. Justru mulai sekarang praktik-praktik tidak terpuji semacam itu harus dikikis habis dari sekolah," kata dia.

Pelaksanaan USBN yang dimulai pada Senin (20/3/2017), diiringi sejumlah isu kebocoran soal yang terjadi di beberapa daerah, seperti Jakarta, Lampung, Pati, dan Kudus. Soal-soal dan kunci jawaban USBN beredar melalui layanan pesan singkat WhatsApp dan Line. (*/PRO2).

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Arinal Djunaidi Manusia Penuh Keberuntungan, Akankah Menang...

Pasalnya, menurut catatan Nyonya Lee tak pernah dua kali...

22268


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved