JAKARTA (Lampungpro.com)-Juara-juara dunia hasil kompetisi video pariwisata UNWTO Tourism Video Competition untuk kategori People's Choice Award bakal diumumkan dalam forum besar 22nd General Assembly, 15 September 2017 pukul 11.30-12.00. Persisnya di Crystal BallRoom, InterContinental Century City Convention Center, Chengdu, China.
Ada dua kategori pemenang, pertama dewan juri yang dibentuk oleh perwakilan masing-masing Rapat Komisi UNWTO, per wilayah. Kedua, kategori pilihan publik melalui e-vote yang di tanah air dipimpin sendiri oleh Presiden Joko Widodo untuk memenangi award bergengsi ini. Di kategori people's choice ini Presiden Jokowi bahkan mengajak rakyat Indonesia memberikan suaranya buat video Kemenpar yang dijagokan menang itu.
Melalui akun Facebooknya, Presiden Jokowi meminta netizen untuk nge-vote. Pukul 12.47 WIB, 10 September 2017, presiden melalui akun pribadinya menuliskan di https://www.facebook.com/Jokowi/videos/758507401004778/.
Mari ikut berpartisipasi dan mendukung video pariwisata kita dengan melakukan vote di tautan ini: www.indonesia.travel/vote4id
Terima kasih telah ikut memilih, untuk kejayaan pariwisata Indonesia. Video: Kementerian Pariwisata
Dari data center Kemenpar, sebelum Presiden Jokowi posting jumlah voters yang masuk ada 147 ribu. Setelah presiden posting, selama dua hari terkumpul 198 ribu tambahan suara baru. "Terima kasih Pak Presiden, telah mengendors video pariwisata Indonesia," ujar Menpar Arief Yahya.
Sebelum betul-betul diumumkan, 15 September nanti, Menpar Arief tidak mau berspekulasi. Meskipun, dia yakin untuk kategori pilihan publik, Indonesia berpotensi paling besar untuk menang.
Indonesia dari data center yang diperoleh, memang sukses melewati 63 video dari negara-negara lainnya di dunia seperti Venezuela, Maldives, Jepang, Spanyol dan masih banyak lagi.
Persaingan pun sangat ketat, karena kontesten dari negara lain juga mengirimkan video-video yang bagus dengan materi destinasi pariwisata yang juga dirangkai menarik. Bahkan sampai 5 September 2017, Rumania masih memimpin dominasi suara.
"Lagi lagi, Terima kasih kepada seluruh netizen, Kementerian dan Lembaga lain, dan masyarakat yang aktif memberikan vote-nya," kata Arief Yahya.
Menteri Pariwisata Arief Yahya tentu menjadi orang yang sangat bangga dengan kemenangan ini. Ia menyebut hal ini sebagai salah satu capaian tertinggi yang didapat pariwisata Indonesia. Bukan tanpa sebab, karena ini adalah kompetisi yang dihelat oleh lembaga PBB pariwisata dunia, UNWTO.
Seperti diketahui, UNWTO adalah lembaga yang menggunakan standar dunia dalam menentukan video-video promosi pariwisata yang layak untuk kemudian dipilih masyarakat luas.
Strategi itu terbukti tepat. Video yang dibintangi Widika Sidmore dan David John Scaap itu berhasil masuk ke dalam tahap pemilihan. Bersaing dengan video-video terbaik dari 62 negara lainnya di dunia.
Masa voting dibuka secara resmi pada akhir Agustus 2017 lalu. Di masa ini Indonesia bersaing ketat dengan Rumania. Bahkan di pertengahan, Indonesia tertinggal jauh dari Rumania. Satu pekan sebelum masa voting ditutup pada 11 September kemarin, Indonesia kalah jumlah suara.
Indonesia baru mendapat sembilan ribu suara sementara Rumania sudah meraih 15 ribu vote. Akan tetapi momentum itu akhirnya datang, ketika pemimpin negara ini Presiden Joko Widodo dengan terbuka melalui akun Facebook miliknya mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk bisa meluangkan waktu dan ikut memilih.
Ditambah dengan strategi jitu Menpar Arief Yahya yang mengerahkan semua kemampuan terbaiknya, sehingga hanya dalam hitungan hari kembali menyalip jauh Rumania. Pada 11 September 2017 pukul 12.00 waktu Madrid atau pukul 17.00 WIB, lima jam sebelum penutupan masa vote, video Wonderful Indonesia bercokol diposisi pertama.�
Dalam video ini disuguhkan berbagai budaya dan keindahan khas Indonesia seperti proses membatik, penampilan tari Bali, pemandangan alam Indonesia yang dikemas secara menarik. Video yang dijamin membuat semua orang yang melihatnya pasti terkesima.
Pengumuman secara resmi sendiri akan dilakukan pada 15 September 2017. Kemenangan Indonesia ini akan semakin lengkap jika video ini juga dapat meraih juara di kategori lainnya yakni sebagai pemenang di ajang UNWTO Tourism Video Competition for East Asia and the Pacific.
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4143
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia