Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Viral Remaja Diduga Dibacok Geng Motor di Lungsir Bandar Lampung, Polisi: Dendam Pribadi
Lampungpro.co, 13-Jan-2023

Febri Arianto 5648

Share

Tangkapan Layar Video Warga Saat Menangkap Satu Pelaku Pembacokan di Lungsir Bandar Lampung | Lampungpro.co/Dok Warga

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Viral di media sosial, remaja diduga kelompok geng motor di Jalan Diponegoro, Lungsir, Telukbetung Utara, Bandar Lampung membacok warga sedang nongkrong. Aksi itu terjadi pada Jumat (13/1/2023) dinihari, kemudian satu pelaku berhasil ditangkap warga.

Kepala Satreskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Dennis Arya Putra mengatakan, peristiwa tersebut bukanlah aksi geng motor. Namun peristiwa pembacokan itu terjadi karena adanya dendam pribadi.

"Iya itu bukan geng motor, tapi ada dendam pribadi diantara mereka. Satu pelaku yang ditangkap bernama Nando," kata Kompol Dennis Arya Putra.

Pembacokan itu bermula karena teman pelaku berinisial MN, dicekoki minuman keras (Miras) oleh korban bernama Arief Sanjaya. Kemudian pelaku bersama empat temannya menemui korban di Jalan Pangeran Diponegoro, Telukbetung Utara.

"Setelah bertemu korban, pelaku dan teman-temannya turun dari motor. Sedangkan pelaku Nando menunggu  di atas sepeda motor," ujar Dennis Arya Putra.

Kemudian pelaku lainnya MK langsung menyabetkan senjata tajam jenis celurit ke korban Arief Sanjaya. Lalu pelaku dan kawan-kawannya kabur, namun saat dikejar warga, pelaku Nando menabrak pembatas jalan dan terjatuh.

Sedangkan teman-temannya melarikan diri untuk pelaku Nando diamankan masyarakat disekitar dan diserahkan ke kepolisian. Hingga kini polisi masih melakukan penyelidikan dan memburu pelaku lainnya yang diduga terlibat. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

324


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved