Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Catatan untuk Pemerintahan Mirza-Jihan: Perbaikan Jalan di Lampung, Tugas Wajib yang Jadi Anak Tiri Pembangunan
Lampungpro.co, 14-Jan-2025

Amiruddin Sormin 329

Share

Gubernur Lampung Terpilih Rahmat Mirzani Djausal (kiri) dan kondisi jalan provinsi di depan Pasar Kalirejo, Lampung Tengah, pada November 2024. LAMPUNGPRO.CO

Terakhir, Pemprov juga mengambil skema tunda bayar pembayaran perbaikan jalan, karena sudah didesak masyarakat. Skema ini, menurut Dosen Fakultas Teknik Universitas Bandar Lampung, Dr. Hery Riyanto, perlu diperkuat dengan menggunakan skala prioritas urgensi ruas jalan.

"Selain itu juga ada skema melibatkan pihak ketiga dalam pendanaan jalan. Satu bulan yang lalu pada peringatan Hari Jalan Nasional, Dinas BMBK mengajak perguruan tinggi untuk melakukan riset untuk mendapatkan jalan berkualitas dengan harga murah," kata Hery di Bandar Lampung, Selasa (14/1/2025).

Sebenarnya, kata dia, tunda bayar yang trjadi pada 2024 diakibatkan pendapatan tidak sesuai dengan anggaran. Namun karena desakan masyarakat dan pihak pemberi dan penerima pekerjaan sepakat, skema itu pun ditempuh.

Di sisi lain, pengurus Dewan Pimpinan Pusat Persatuan Konsultan Indonesia (Perkindo), Ir Napoli Situmorang, emngatakan masalah keterbatasan anggarab pemeliharaan jalan akan mengakibatkan biaya logistik tinggi. "Pemerintah harus melakukan efisiensi menggunakan dana yang terbatas," kata Napoli Situmorang.

Senada dengan Hery Riyanto, dia juga sepakat pemerintah harus membuat skala prioritas. Menentukan jalan-jalan mana saja yang menunjang kegiatan perekonomian seperti kawasan industry dan pariwisata menjadi prioritas.

Kemudian, mengajak peran serta pengusaha-pengusaha khususnya yang menggunakan jalan tersebut untuk bersama-sama melakukan pemeliharaan. Misalnya menggunakan dana CSR. Lalu, melakukan dan mengalakkan program Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).

Skema program CSR juga dilakukan Pemprov Lampung melalui Dinas UluBMBK. Misalnya, menggandeng PT Pertamina Geothermal Energy (PGE) Ulu Belu Tanggamus, memperbaiki jalan provinsi di ruas Talang Padang-Ngarip, Tanggamus, pada Oktober 2024. Melalui program Bersama Kita Benahi Jalan Rusak (Berkibar) PGE Ulu Belu merogoh kocek sekitar Rp25 miliar untuk perbaikan jalan longsor sepanjang 35 km.

1 2 3 4 5

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

445


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved