Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

GenPI dan Mahasiswa Sahid Dapat Jurus Baru Promosi Wisata Banten
Lampungpro.co, 21-Dec-2017

Lukman Hakim 1035

Share

Lampungpro.com, Portal berita Lampung, Portal Berita Online Lampung, Situs Berita Online Lampung, Berita Online Lampung Terdepan, Berita Online Lampung Terkini, Situs Berita Pembangunan Lampung, Situs Berita Pariwisata Lampung, Situs Berita Pendidikan Lampung, Portal Berita Politik Lampung, Portal Berita Nasional Lampung, Portal Berita Olahraga Lampung, Portal Berita Lampung Terkini, Berita Bisnis Lampung Terdepan, Berita Politik Lampung Terkini, Persiapan Asean Games, Berita Asian Games Terkini

TANJUNG LESUNG (Lampungpro.com): Memiliki jargon pariwisata Seven Wonderful, Banten terus tancap gas untuk semakin mengembangkan potensi wisata mereka. Agar promosi semakin optimal, Dinas Provinsi Banten menghelat rapat jejaring penguatan wisata Banten.

Berlangsung di Hotel Yellow Bee, Tangerang, Banten, Selasa,(19/12/2017), Pemprov Banten mengundang sejumlah stakeholder seperti GenPI (Generasi Pariwisata) Banten, Mahasiswa Pariwisata Sahid Jakarta, sampai Dinas-dinas pariwisata daerah mendapat jurus-jurus baru untuk mengembangkan potensi wisata di Tanah Pendekar.

Akademisi di bidang pemasaran dan GenPI Yogyakarta diundang dalam kegiatan ini. Mereka memberikan pengetahuan, terutama strategi pemasaran pariwisata dan cara-cara efektif menggunakan media sosial agar maksimal menjual wisata Banten. Rapat ini mendapat dukungan dari Kementerian Pariwisata RI. Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenpar Esthy Reko Astuti menilai, Banten memiliki potensi budaya dan religi melimpah. 

Banten memiliki atraksi budaya seperti jalan Seba Suku Baduy, sampai salah satu aksi pertunjukan seni bela diri melegenda, debus Banten di samping budaya, Banten ramai dengan destinasi religi seperti Masjid Agung Banten, makam bersejarah Syekh Tubagus Ahmad dan Makan Kiai Caringin.

Sementara itu, Hidayat menambahkan, selain menekankan pada parameter, strategi bisnis menjadi salah satu penentu poin keberhasilan Banten menjadi salah satu destinasi wisata favorit di bagian barat Pulau Jawa. Strategi itu antara lain creating value, marketing, experience, viral, innovating, benchmarking, dan rating.

Menteri Pariwisata, Arief Yahya konsen meningkatkan industri pariwisata di Banten. Sebagai destinasi, 3A harus lengkap, yakni Atraksi, Akses dan Amenitas. Ketika ketiganya lengkap, maka tinggal mempromosikan sesuai dengan marketnya.

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Sepak Bola, Cara Hebat Pemimpin Menghibur Rakyat

Boleh saja menghujat kita dijajah Belanda selama 350 tahun....

249


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved