Atraksi favorit pengunjung di Taman Wisata Lembah Hijau adalah menunggang dan memandikan gajah yang didatangkan dari Sekolah Gajah Taman Nasional Way Kambas, Lampung Timur. Selain itu, pentas aneka satwa dan permainan anak-anak.
Irwan mengakui, Lampung menjadi destinasi warga Sumatera Selatan hingga Jambi berkat JTTS. "Jalan tol membuat jarak Palembang ke Lampung makin dekat. Hanya ditempuh 3-4 jam dari sebelumnya 8-12 jam. Makin singkatnya waktu tempuh membuat wisatawan tidak lelah dan masih segar berwisata ketika sampai Lampung," kata Irwan.
Atraksi naik gajah di Taman WIsata Lembah Hijau Bandar Lampung. Favorit wisatawan asal Sumatera Selatan dan Jawa. LAMPUNGPRO.CO/SANDY
Apalagi perjalanan Palembang-Lampung kini tanpa kemacetan. Umumnya, kata Irwan, wisatawan berangkat dari Palembang selepas shalat Subuh dan sampai Bandar Lampung pukul 08.00 WIB. "Wisatawan masih sempat sarapan di Bandar Lampung, sebelum meneruskan perjalanan ke berbagai destinasi wisata," kata dia.
Alam Sumatera Selatan dan Jambi yang tak memiliki pantai dan tempat menyelam (snorkeling), membuat destinasi utamanya adalah kawasan wisata di Kabupaten Pesawaran seperti Pantai Mutun, Pantai Sari Ringgung, Pulau Pahawang, Pulau Tegal Mas, hingga Pantai Klara. Untuk mencapai destinasi utama wisata Lampung cukup ditempuh 30 menit hingga 1 jam dari Bandar Lampung.
Irwan membandingkan kebangkitan pariwisata Banten, berkat terbukanya Jalan Tol Jakarta-Merak. "Dulu warga Jakarta malas ke Anyer, karena jauh. Tapi sekarang Anyer menjadi destinasi utama warga Jakarta berkat jalan tol," kata Irwan.
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1745
Lampung Selatan
21738
Humaniora
2874
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia