BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Kasus tewasnya anggota TNI AD di Cafe Tokyo Space Bandar Lampung belum tuntas, Kompol Devi Sujana dimutasi dari jabatan Kepala Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bandar Lampung. Hal ini tertuang dalam Surat Telegram Rahasia Kapolda Lampung Nomor ST/358/V/KEP/2022 tanggal 25 Mei 2022.
Dalam surat telegram yang ditandatangani Karo SDM Polda Lampung, Kombes Endang Widowati, tertulis nama Kompol Devi Sujana dimutasi ke Kanit 2 Subdit 3 Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditres Krimum) Polda Lampung. Sementara jabatannya sebagai Kepala Satreskrim Polresta Bandar Lampung, digantikan Kompol Denis Arya Putra.
Sebelumnya, Kompol Denis Arya Putra menjabat sebagai Kanit 1 Subdit 1 Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditres Krimsus) Polda Lampung. Selain Kompol Devi Sujana, dalam telegram tersebut juga terdapat beberapa perwira lainnya, yang dimutasi dan diangkat dalam jabatan barunya.
Salah satunya yakni, Wakapolres Lampung Selatan Kompol Firman Somtana, dimutasi ke Kabagbin Opsnal Ditlantas Polda Lampung. Posisinya di Wakapolres Lampung Selatan, digantikan Kompol Arif Rahman Hakim Rambe, yang sebelumnya menjabat Kanit 2 Subdit 5 Ditreskrimsus Polda Lampung.
Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Zahwani Pandra Arsyad, membenarkan adanya surat telegram mutasi tersebut. Pandra menilai, mutasi tersebut merupakan hal biasa dalam institusi Polri, agar organisasi tetap berjalan dengan baik.
"Pejabat yang dimutasi ini, mendapat promosi lebih baik dari jabatan sebelumnya. Kami berharap, anggota yang dimutasi bisa menerima tugas dimanapun ditempatkan," kata Kombes Zahwani Pandra Arsyad dalam keterangannya, Rabu (25/5/2022).
Editor : Febri Arianto
>
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1296
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia