Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Lampung Turut Meriahkan Tari Kolosal di Kediri
Lampungpro.co, 15-Jul-2019

Erzal Syahreza 679

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com):�Tari kolosal dengan 4.000 penari barong sukses menyedot antusias warga Kediri. Acara ini menutup rangkaian pekan budaya Kabupaten Kediri. Pekan Budaya dan Pariwisata Kabupaten Kediri berlangsung 7 hari.

Ribuan warga memadati area monumen Simpang Lima Gumul Kediri, Minggu (14/7/2019). Acara ini pun semakin meriah karena melibatkan kurang lebih 4.000 penari barong yang tersebar luas dari penjuru daerah.�Beberapa daerah yang ikut tampil di antaranya Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Medan, Denpasar, Lampung, Ponorogo hingga Madiun.

"Pagelaran tari kolosal seribu barong ini dalam rangkaian Pekan Budaya dan Pariwisata Kabupaten Kediri. Yang hadir ada seluruh pulau kecuali Papua. Ada perwakilan dari Medan, Bontang, Jawa hampir seluruhnya," kata Wakil Bupati Kediri Masykuri di sela acara di area SLG Kabupaten Kediri.

Pihaknya sangat senang dengan acara ini, terlebih lagi banyak daerah lain yang ikut serta. Dengan kehadiran delegasi dari daerah lain salah satu penyemangat, memberikan motivasi bagi Kabupaten Kediri sebagai Bumi Panji.

"Ini dalam rangka 'nguri-uguri' (melestarikan). Kediri sebagai pusat cerita Panji, di mana cerita Panji sudah menjadi 'memory of the world' diakui dunia. Unesco menetapkan cerita Panji menjadi warisan budaya," kata dia.

Wabup menjelaskan tari barong merupakan salah satu sempalan dari cerita Panji. Dan diharapkan mampu mempromosikan potensi lokal kediri sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat. (***/PRO3)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4124


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved