Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Mengan Bangek, Berkunjung ke Menggala Tulang Bawang, Yuk Nikmati Kuliner Ikan Sungai di RM Omega
Lampungpro.co, 09-Dec-2023

Amiruddin Sormin 4470

Share

Profesor Admi Syarif dan kuliner khas RM Omega Menggala. LAMPUNGPRO.CO

MENGGALA (Lampungpro.co): Saya kembali mendapatkan tugas mengantar mahasiswa Universitas Lampung (Unila) Pra-KKN di Kabupaten Tulang Bawang. Selepas subuh, saya  berkemas menjumpai mahasiswa yang  menunggu di halte bus Unila. 

Adinda Camat, kami sudah berangkat nih, ujarku kepada Pak Camat tepat pukul 06:30. Kali ini saya menjadi Dosen Pembimbing Lapangan KKN-Unila di Kecamatan Menggala Timur, Tulang Bawang. 

Saya sengaja menunggangi Si Hitam, karena berencana mengunjungi desa-desa. Seperti biasa, kegiatan KKN buat saya adalah sekaligus halan-halan untuk menikmati kuliner dan melihat kearifan lokal setempat. 

Sudah pernah ke Menggala ? Ini Ibu kota Kabupaten Tulang Bawang. Memang punya daya tarik tersendiri. Apalagi soal kulinernya,.

Di sinilah tempat mencoba kuliner ulun Lampung. Menyebut Menggala, kita pasti teringat sungai Tulang Bawang yang terkenal dengan aneka ikan sungainya yang besar-besar dan segar.  Di sini ada ikan baung, layis, ketibung, kamal belida dan banyak lagi. Kali ini saya ingin bercerita tentang wisata kuliner yang wajib kamu coba saat jalan-jalan ke Menggala. Kuliner tersebut pasti akan benar-benar menjadi pengalaman luar biasa dan tak terlupakan. 

Berbicara kuliner khas Lampung tidak ada habisnya. Kata orang, Lampung memang diciptakan saat Tuhan sedang tersenyum. Yang pasti. kuliner Lampung memang selalu diolah dengan berbagai bumbu dan rempah

Sehingga, tidak mengherankan ia memiliki cita rasa khas gurih, segar, dan sedikit pedas. Pada umumnya kuliner Lampung berbasis ikan segar. Sehingga, memiliki kandungan gizi yang tinggi (protein, omega 3 dan rendah lemak) dan sehat untuk dikonsumsi.

Kali ini saya berkesempatan menikmati kuliner di Menggala, Kabupaten Tulang Bawang, Lampung. Tempat makan yang akan kita bahas kali ini adalah Rumah Makan (RM) Omega Tulang Bawang, Menggala. RM Omega terletak di Jalan Lintas Sumatera (Lampung-Palembang), Kota Menggala.

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

15258


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved