Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Presiden Jokowi : Semua Kawasan Danau Toba Sangat Cantik
Lampungpro.co, 16-Oct-2017

1024

Share

Danau Toba, Presiden Joko Widodo, Silangit, pariwisata Indonesia, Menteri Pariwisata Arief Yahya

Tidak hanya infratstruktur dan sarana lainnya yang terus dipersiapkan, produk wisata yang ada di kawasan Danau Toba juga harus mulai diperbaiki dan dipromosikan secara lebih luas.

"Yang juga tak kalah pentingnya adalah produk-produk wisata yang ada di sini. Harus mulai dibenahi, seni budaya juga mulai ditampilkan," kata Presiden.

Dalam kesempatan itu Presiden Joko Widodo berkesempatan meninjau bandara Silangit yang segera berubah status menjadi bandara internasional. Hal ini dilakukan sebagai upaya promosi yang dilakukan pemerintah.

"Nanti akhir bulan ini ada penerbangan langsung dari Singapura ke Silangit. Meskipun masih pesawat bombardir. Kita coba, kita paksa jalan," ujar Presiden, yang juga didampingi Dirut Angkasa Pura II M Awaluddin di Silangit.

Presiden menyatakan bahwa proses perluasan bandara sudah hampir selesai. Sudah rampung semuanya. Tahapan pertama rampung, runway sudah diperpanjang menjadi 2.650 (meter) rampung. Terminal yang diperbesar juga sudah rampung," kata Presiden.

Tidak akan sampai disitu, bandara Silangit dikatakan Presiden akan terus dikembangkan dengan melihbatkan seluruh pihak. "Campuran bisa BUMN, bisa dari APBN, bisa dari swasta agar cepat," ujar Presiden.

Mengenai perubahan nama Bandara Silangit menjadi Bandara Sisingamangaraja, Presiden menyatakan bahwa usulan tersebut masih dalam proses pembahasan.

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

24694


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved