Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Promosi Wisata Daerah, Riau Gelar Pemilihan Bujang Dara 2017
Lampungpro.co, 22-Sep-2017

1089

Share

Riau, Bujang Dara Riau, Mulan Jameela, Pariwisata Indonesia, Menteri Pariwisata Arief Yahya, pesona Indonesia

PEKANBARU (Lampungpro.com)-Provinsi Riau kembali menggelar pemilihan Bujang Dara Riau di SKA Co Ex, Riau 22 September 2017. Pemilihan ini dilakukan untuk mencari duta pariwisata daerah dalam mempromosikan potensi pariwisata Riau ke dunia. 

"Total pesertanya mencapai 25 pasang. 12 orang peserta dikirim dari Kab/Kota hasil seleksi masing-masing daerah disana. Serta 13 pasang hasil seleksi umum. Saat ini sedang dilakukan karantina dan pembekalan materi dari 13-22 September, ini kami usung untuk mengangkat pariwisata kami," ujar Fahmi Usman dalam keterangan resminya, Kamis (21/9).

Fahmi menjelaskan promosi terhadap potensi wisata di Provinsi Riau harus dapat dimaksimalkan. Terutama oleh Bujang dan Dara yang berperan sebagai duta wisata.

"Mereka akan jadi Duta atau endorser pariwisata yang bertugas menjadi ujung tombak pariwisata Riau dan menjadi citra positif bagi generasi muda riau yang cerdas dan kreatif, terlebih saat ini era digital. Mereka dituntut untuk mempromosikan ke segela lini media sosial miliknya," ujarnya.

Sektor pariwisata, lanjut Fahmi memang sedang digalakkan oleh berbagai daerah di Provinsi yang berjuluk Bumi Lancang Kuning ini. Latar belakang Riau yang sangat kental dengan budaya Melayu. Sehingga berpotensi menarik wisatawan asal Malaysia yang memiliki latar belakang sama.

"Kita butuh icon untuk terus proactive mempromosikan Riau sebagai homeland of melayu. Agar wisatawan mancanegara terus berdatangan sehingga meningkatkan ekonomi daerah, katanya.

Fahmi juga mengimbau, agar masyarakat Riau untuk terus mendukung dan ikut mempromosikan pariwisata Riau yang terkenal dengan budaya, keindahan bentang alam dan keramah-tamahan warganya. Masyarakat juga harus ikut membantu mempromosikannya. Karena akan berdampak kepada mereka sendiri, ujarnya.

Pada saat malam pemilihan Bujang Dara 2017. Akan meriahkan penyanyi Mulan Jameela, David Flamenco, Micky AFI serta lantunan musik megah dari Riau Rhythm Chambers Indonesia. Tidak hanya itu, pada malam grand final juga akan dipandu oleh Vivien Anjani yang juga pernah menjadi Runner Up III Putri Pariwisata Indonesia 2014.

Menteri Pariwisata Arief Yahya menilai, kehadiran Bujang Dara maupun duta wisata di setiap daerah memiliki peran penting terhadap pertumbuhan sektor pariwisata di daerahnya. Bukan hanya sekadar memperkenalkan daerahnya, para Puteri juga diharapkan bisa mempromosikan apa saja yang ada di Indonesia, khususnya dari sektor pariwisata.

"Duta Pariwisata harus diakui merupakan salah satu announcer terbaik dari pariwisata Indonesia, paling penting mempromosikan Indonesia. Harus terus menimba ilmu dan dibekali ilmu pariwisata dengan baik, kata Arief.

Menpar Arief menyebut, setiap duta wisata yang terpilih. nantinya akan menjadi duta yang mempromosikan berbagai potensi daerah di Indonesia. Karena pemilihan tersebut bukan hanya mencari seorang putri berparas cantik, namun juga cerdas dan piawai dalam mempromosikan potensi daerahnya masing-masing.

Gali terus wawasan mengenai promosi dan pariwisata Nusantara, kemampuan promosi Nusantara, pemahaman mengenai peluang dan investasi pariwisata Nusantara, serta promosikan pesona Indonesia ke seluruh dunia dengan Go Digital, kata Arief Yahya Menteri Pariwisata RI. (*)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

19259


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved