Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Wisatawan Serbu Event Surabaya Shooting Tournament dan Bulak Fest 2017
Lampungpro.co, 20-Nov-2017

972

Share

Surabaya, Surabaya Shooting Tournament, Bulak Fest, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Menteri Pariwisata Arief Yahya

Bulak Fest 2017 ini merupakan agenda yang sudah memasuki tahun kedua dalam pelaksanaannya. Tahun lalu, ribuan orang ikut serta dalam kegiatan ini.

Ia mengatakan agenda Bulak Fest 2017 sangat penting untuk mengangkat promosi Bulak sebagai tujuan wisata pantai. Selama ini Bulak yang berada di kawasan utara Surabaya telah memiliki beberapa ikon wisata.

Seperti Sentra Ikan Bulak (SIB) yang menjadi idola para pecinta kuliner seafood, kemudian ada Jembatan Surabaya yang juga di lengkapi dengan fasilitas air mancur warna-warni. "Jadi Bulak Fest 2017 ini penting untuk promosi destinasi wisata walaupun Bulak sudah dikenal," ujarnya.

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sebelumnya menyatakan Surabaya memang tidak kalah dengan daerah-daerah lain untuk potensi wisata. Baik dari wisata alam, buatan dan budaya.Turnamen menembak misalnya, menjadi salah satu contoh bahwa kota Surabaya telah beberapa kali dipercaya menjadi tuan rumah berbagai event internasional.

"Momentum ini menjadi kesempatan untuk memperkenalkan budaya, tradisi dan pariwisata yang ada di Surabaya ke dunia internasional," ujar Tri Rismaharini.

Kota Surabaya memang punya banyak tempat menarik untuk dieksplorasi. Wisata budaya dan sejarah misalnya. Kota Surabaya punya banyak monumen seperti Monumen Pahlawan, Patung Buddha Empat Wajah, Monumen Kapal Selam, Museum WR Soepratman, Klenteng Hong Tiek Hian, Rumah Batik serta�House of Sampoerna�dan lainnya.

Surabaya juga punya banyak taman-taman indah yang sayang untuk dilewatkan. Ada Taman Bungkul, Taman Apsari, Taman Dr. Soetomo dan lainnya.

Kuliner Surabaya Surabaya juga oke punya. Mulai Nasi Goreng Jancuk, Sate Klopo Ondomohen, Rawon Setan, Lontong Balap hingga Soto Ayam Lamongan Cak Har, dijamin membuat lidah berselera.

Menteri Pariwisata Arief Yahya ikutan merespon hal ini. Menurutnya penyelenggaraan sebuah festival ataupun event-event berskala besar baik nasional dan internasional, merupakan cara yang paling efektif dalam mempromosikan satu daerah.

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4140


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved