BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Polresta Bandar Lampung menerjunkan 40 personil, untuk membantu menjaga posko penyekatan di lima titik perbatasan pintu masuk Bandar Lampung, selama pelaksanaan Natal dan Tahun Baru 2022. Nantinya tiap posko diisi delapan personil dari berbagai satuan.
Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polresta Bandar Lampung Kompol Oskar Eka Putra mengatakan, dalam penyekatan kali ini, tidak ada kendaraan yang diputarbalik. Apabila pengendara luar Bandar Lampung, tidak membawa surat rapid tes antigen dan belum divaksin, maka akan difasilitasi.
"Untuk penyekatan Natal dan Tahun Baru ini, tidak ada pemutar balikkan kendaraan. Apabila belum divaksin dan rapid tes, sekarang kami berikan layanan langsung di posko," kata Kompol Oskar Eka Putra dalam keterangannya, Selasa (7/12/2021).
Jika ada masyarakat yang melakukan penolakan, maka akan diberikan himbauan kepada masyarakat. Sementara jika ada yang ditemukan reaktif Covid-19, maka hasilnya akan diarahkan ke Dinas Kesehatan Bandar Lampung, untuk menindaklanjutinya
"Biasaya mereka yang reaktif Covid-19 ini, langsung dibawa di rumah sakit umum atau rumah sakit di Universitas Lampung. Tapi untuk saat ini, kami masih mensosialisasikan Intruksi Mendagri," ujar Oskar Eka Putra.
Ada pun pos penyekatan yang didirikan yakni Pos Tugu Radin Intan (Hajimena), Pos Bukit Kemiling Permai, Pos Simpang Ryacudu Sukarame, Pos Baruna Panjang, dan Pos Simpang Lematang. Tiap poskonya, turut disiagakan empat personil TNI, dua Dinas Perhubungan, dua petugas BPBD Bandar Lampung, dan tim Tenaga Kesehatan (Nakes). (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1286
Lampung Selatan
3982
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia