Mahar politik selalu diidentikkan dengan bau kentut. Baunya ada tapi ngak ada yang ngaku siapa yang buang. Semua hanya senyum, ketika bau kentut menyengat.
Tapi kini mahar bukan lagi bau kentut. Sudah ada yang ngaku. Namanya La Nyalla Mattaliti. Lewat sebuah keterangan pers, La Nyalla yang gagal mendapat rekomendasi Partai Gerindra di Pilgub Jawa Timur, menuding Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memintanya Rp40 miliar sebagai mahar.
Pengakuan ini seperti orang baru masuk toilet. Jadi bahan tertawaan bagi yang lama duduk di toilet. Jadi wajar muncul reaksi beragam. Ada yang menganggapnya karena sakit hati, suruhan toko sebelah, atau cari sensasi.
Namun bagi Kapolri Jenderal Tito Karnavian yang pada Kamis (11/1/2018) mendeklrasikan Satuan Tugas (Satgas) Anti Politik Uang, seharusnya ini jadi barang bukti. Terlebih, pengakuan itu disampaikan terbuka kepada pers, sehingga statusnya bisa dijadikan delik umum alias tak perlu menunggu ada yang mengadu.
Itu kalau Satgas Anti Politik Uang, tidak dianggap cuma anjing menggonggong. Seperti halnya Tim Saber Pungli yang kini nyaris tak terdengar. Galak di awal, tapi lenyap seperti ditelan angin.
Memang benar 'jer basuki mowo beo'. Berpolitik ada biaya politik. Tapi mendengar angka untuk menjadi gubernur butuh Rp300 miliar, saya dapat membayangkan berarti kita dipimpin orang yang dikelilingi debt collector (penagih utang).
Tapi semua terlanjur jadi benang kusut, karena sengaja dibuat kusut dengan pameo 'kalau bisa dibuat kusut, kenapa harus lurus'. Kita menunggu gebrakan Satgas Anti Politik Uang, semoga benar untuk menciptakan Pilkada bersih. Bukan pentungan penggebuk lawan politik.
�Tabik puunnn......
�
Amiruddin Sormin
Wartawan Utama
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4136
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia