Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Sukses Helat Gerak Syariah, OJK Lampung Dorong Adanya Literasi Keuangan Syariah Hingga IASC Tangani Kasus Penipuan
Lampungpro.co, 10-Mar-2025

Febri 330

Share

Kegiatan Gerak Syariah OJK Lampung | Lampungpro.co/Dok OJK

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Lampung, sukses menggelar acara Gebyar Ramadan Keuangan Syariah atau Gerak Syariah di Lampung selama tiga hari, dengan terus menggalakkan literasi keuangan syariah sekaligus meningkatkan perlindungan konsumen di sektor keuangan.

Salah satu langkah konkret yang dilakukan adalah sosialisasi Indonesia Anti-Scam Centre (IASC), sebuah inisiatif yang bertujuan mempercepat penanganan kasus penipuan di sektor jasa keuangan.

Kepala OJK Lampung, Otto Fitriandi mengatakan, maraknya kasus penipuan keuangan, termasuk yang mengatasnamakan layanan keuangan syariah, menjadi perhatian serius, sehingga masyarakat perlu memahami cara kerja keuangan syariah yang benar dan mengenali modus penipuan agar tidak terjebak dalam investasi ilegal atau skema keuangan yang merugikan.

"IASC hadir sebagai pusat koordinasi antara OJK, industri keuangan, dan aparat penegak hukum dalam menangani laporan penipuan keuangan. Mayoritas masyarakat Indonesia tingkat ingin tahunya tinggi, sehingga hal ini menjadi celah oknum-oknum penipu melancarkan aksinya melalui midus link undangan menang undian dan lain sebagainya," kata Otto Fitriandi dalam keterangannya, Senin (10/3/2025).

Dalam even tersebut, OJK Lampung juga menekankan pentingnya verifikasi sebelum melakukan transaksi keuangan, baik melalui perbankan syariah maupun lembaga keuangan lainnya.

Selain itu, OJK Lampung juga turut mendorong masyarakat untuk selalu mengecek legalitas suatu layanan keuangan melalui kanal resmi OJK dan segera melapor jika menemukan indikasi penipuan.

"Dengan adanya IASC, semakin cepat dilaporkan kasus penipuan, kerugian kemungkinan besar bisa diselamatkan, karena dilakukan pemblokiran rekening milik pelaku," ujar Otto Fitriandi.

Salah satu keunggulan IASC adalah kemudahan pemblokiran rekening pelaku kejahatan, meskipun dana korban telah dipindahkan ke berbagai rekening lain selama masih berada dalam sistem jasa keuangan.

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

4272


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved