Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Dukung Polisi Berantas Begal, Puluhan Karangan Bunga Kiriman Warga Hiasi Mapolresta Bandar Lampung
Lampungpro.co, 28-May-2021

Amiruddin Sormin 1188

Share

Dua dari beberapa karangan bunga yang dikirim warga ke Mapolresta Bandar Lampung, Jumat (28/5/2021). LAMPUNGPRO.CO

Aparat kepolisian sejatinya tidak akan melakukan tindakan tegas jika pelaku tidak membahayakan petugas di lapangan atau berupaya melarikan diri. Untuk itu pihaknya berharap para pelaku kejahatan tersebut  segera menyerahkan diri. 

"Saat ini pihak Kepolisian menginventarisir sejumlah laporan dengan identitas sejumlah pelaku yang akan diburu petugas. Adanya laporan masyarakat kepada aparat kepolisian akan ditindaklanjuti dengan penyelidikan mendalam. Kemana pun para pelaku lari, pasti akan kami kejar," kata Kombes Yan Budi.

Menurut Kombes Yan Budi, ada korelasi cukup tajam antara laporan masyarakat dan pengungkapan laporan C3 dalam seminggu terakhir. "Dalam seminggu ini memang korelasinya cukup tajam dan cukup menurunkan laporan polisi terkait C3. Sehingga kegiatan ini pasti akan terus kami galakkan dan tingkatkan, melalui dukungan penuh masyarakat," kata dia. 

Dia mengaku dalam pengungkapan kejahatan C3 tetap membutuhkan dukungan masyarakat karena mengungkap dan memelihara kamtibmas adalah tugas bersama. "Kami dari jajaran Polresta Bandar Lampung sangat membutuhkan dukungan dari masyarakat dalam pemberantasan C3," ujar Yan Budi. (***)

Editor: Amiruddin Sormin

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1600


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved