Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Korupsi Tunjangan Kinerja Rp4,12 Miliar, Tiga Pegawai Kejari Bandar Lampung Jadi Tersangka
Lampungpro.co, 20-Feb-2023

Febri Arianto 6569

Share

Kejati Lampung Saat Jumpa Pers Kasus Korupsi Tukin Pegawai Kejari Bandar Lampung | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Tiga oknum pegawai di Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandar Lampung, ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung, kasus dugaan tindak pidana korupsi pemotongan tunjangan kinerja (Tukin).

Ada pun ketiganya berinisial LM (Bendahara Pengeluaran), BR (Kaur Kepegawaian, Keuangan, dan PNBP), dan SR (Operator SIMAK BMN).

Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Lampung, Hutamrin mengatakan, tim sudah memeriksa beberapa saksi, hasilnya tim menyimpulkan ada tindak pidana korupsi pada Kejari Bandar Lampung yg dilakukan oknum pegawainya.

"Ketiganya sudah ditetapkan sebagai tersangka, selanjutnya dikeluarkan surat penyidikan khusus untuk mereka," kata Hutamrin saat jumpa pers di Kantor Kejati Lampung, Senin (20/2/2023).

Hasil perhitungan auditor Tim Pengawas Kejati Lampung, ditemukan kerugian negara kurang lebih mencapai Rp4,12 miliar, dengan penggelembungan atau mark up besasan tunjangan kinerja pegawai.

"Jadi uang yang dimasukkan ke rekening dan ditarik otomatis, berdasarkan surat permintaan penarikan dari oknum itu," ujar Hutamrin.

Dari jumlah uang kerugian negara itu, untuk yang dikembalikan sekitar Rp964 juta baik dari oknum, maupun yang diterima pegawai secara sukarela menyerahkan ke penyidik.

Modus operandinya, mereka mengajukan tunjangan kinerja ke bank yang sudah tidak digunakan lagi.

Sebab untuk menerima tunjangan sebelumnya dibayarkan ke Bank BNI, namun sejak Maret 2022 dibayar lewat Bank Mandiri.

Namun mereka melakukan pengajuan tunjangan di Bank BNI, sehingga ada dua klaim mengajukan tunjangan ke bank untuk pembayaran gaji pegawai. (***)

Editor : Febri Arianto

 


>

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Langka dan Mahal, Distribusi Ngawur Ala Elpiji...

Kalau pupuk dan BBM distribusinya bisa tertutup, harusnya Elpiji...

267


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved