Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Gubernur Ridho: Bandara Taufiq Kiemas Tingkatkan Konektivitas Lampung
Lampungpro.co, 16-Apr-2017

Amiruddin Sormin 1290

Share

KRUI (Lampungpro.com): Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo optimistis pembangunan Bandara Muhammad Taufiq Kiemas, Pekon Serai, Kecamatan Krui, bakal mempercepat pertumbuhan ekonomi Kabupaten Pesisir Barat. Optimisme itu disampaikan Gubernur Ridho ketika meninjau Bandara Muhammad Taufiq Kiemas, di Bandar Lampung, Sabtu (15/4/2017). Pembangunan bandara ini guna mendorong konektivitas antar wilayah dan sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru di koridor barat Lampung.

Selain itu, Gubernur mengingatkan satuan kerja terkait untuk menjalin koordinasi dengan berbagai maskapai penerbangan guna membuka rute penerbangan ke Pesisir Barat. Gubernur juga menekankan percepatan perbaikan akses infrastruktur menuju Bandara yang dianggarkan di 2017 ini.

Selain itu, Gubernur mengingatkan posisi Lampung sebagai pintu gerbang Sumatera berperan strategis dalam pertumbuhan perekonomian di pulau ini. Untuk itu perlu komitmen dari semua pihak dalam mendukung percepatan pembangunan sistem konektivitas tersebut. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

329


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved