Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Predikat Kota Terkotor, PCNU Bandar Lampung Minta Sikapi Bijak
Lampungpro.co, 17-Jan-2019

Heflan Rekanza 644

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com) : Menyikapi penilaian kementerian lingkungan hidup Kota Bandar Lampung sebagai Kota Besar Terkotor se-Indonesia bersanding dengan Kota Manado. Ketua PCNU Kota Bandar Lampung menyampaikan bahwa penilaian itu melukai hati rakyat Kota Bandar Lampung.

"Kita akuilah Bandar Lampung mungkin belum sempurna, tapi jika dikatakan sebagai terkotor rasanya sangat melukai hati rakyat. Secara faktual kita bisa menyaksikan kesungguhan pemerintah kota dalam mengusahakan kebersihan kota," ujar Ketua PCNU Kota Bandar Lampung, Ichwan Adji Wibowo, Kamis (17/1/2019).

Ichwan juga merasa selama ini tidak pernah mendengar keluhan warga kota yang bersifat masif terkait kotornya Kota Bandar Lampung. "Kita tidak ingin memasuki wilayah teknis penilaian yang dilakukan tim juri. Tapi setidaknya tim harus objektif dalam menilai, karena ini terkait perasaan masyarakat kota dengan label tersebut," terang dia.

PCNU Kota hanya berharap apa yang sudah menjadi keputusan diambil hikmahnya saja, hal ini justru menjadi pemicu kita untuk terus mengkatkan kualitas kebersihan kota bandar lampung.(FEBRI/PRO4)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

348


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved