JAKARTA (Lampungpro.com): Menindaklanjuti himbauan pemerintah beberapa waktu lalu. Maskapai Lion Air menurunkan harga hingga 50 persen untuk sejumlah rute penerbangan. Hal ini menjawab banyak keluhan penumpang akan mahalnya harga tiket penerbangan di Indonesia dalam beberapa waktu terakhir.
Lion Air mengumumkan kebijakan penurunan harga tiket penerbangan dengan diskon fantastis. Lion Air menurunkan harga tiket penerbangan untuk melayani beberapa rute domestik. Penurunan harga tersebut untuk kategori maskapai layanan minimum (no frills/ low cost carrier).
Corporate Communications Strategic PT Lion Air Danang Manggala Prihantoro mengatakan, kebijakan ini mengikuti keputusan pemerintah sehubungan penurunan harga jual tiket pesawat pada jaringan domestik. "Lion Air akan memberlakukan harga jual tiket promo sampai dengan 50 persen dari tarif dasar batas atas. Harga itu akan diterapkan pada waktu keberangkatan dan kondisi tertentu serta mengikuti syarat dan ketentuan," ujar dia.
Danang menjelaskan, tarif yang berlaku belum termasuk tarif bagasi yang didaftarkan, pelayanan jasa penumpang udara, pajak pertambahan nilai (PPN) dan biaya asuransi. Kemudian untuk pemesanan atau pembelian tiket promo harus dilakukan paling lambat 10 hari sebelum keberangkatan (H-10). "Lion Air saat ini sedang melakukan persiapan dan proses terkait penyesuaian harga jual tiket," jelasnya.
Danang mengungkapkan, tarif spesial yang telah berjalan merupakan salah satu wujud kesungguhan Lion Air dalam memberikan berkesempatan kepada travelers Indonesia. Ia yakin travelers dapat mengunjungi berbagai kota di Indonesia semakin bersar sekaligus membantu mewujudkan impian mereka bisa terbang.
"Lion Air sudah melakukan penurunan harga jual tiket melalui beberapa promo, antara lain bertepatan momen 19 tahun Lion Air. Besaran tarif tiket (harga jual) yang dijalankan telah sesuai ketentuan yang ditetapkan regulator menurut layanan kelas ekonomi domestik. Dalam menentukan tarif penumpang pelayanan kelas ekonomi domestik, Lion Air Group telah menghitung dan memberlakukan secara bijak," tuturnya.
Berdasarkan pantauan Lampungpro.com di situs penjualan tiket online, harga tiket murah Lion Air ini bisa dinikmati pada awal bulan Juli mendatang dengan tujuan Lampung-Jakarta dijual seharga Rp 272.600. Namun pada pekan ini harga tiket masih dijual dengan harga Rp 415.600.(**/PRO2)
Berikut daftar tarif promo Lion Air:
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
25882
Pesisir Barat
4582
Tubaba
4138
156
24-Apr-2025
135
24-Apr-2025
186
24-Apr-2025
195
24-Apr-2025
114
24-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia